Cute White Flying Butterfly Lia Selviana: Satu Buku yang Membuatku Jatuh Cinta Pada Membaca

March 10, 2020

Satu Buku yang Membuatku Jatuh Cinta Pada Membaca

“Cuma perlu satu buku untuk jatuh cinta pada membaca. Cari buku itu. Mari jatuh cinta.“ - Najwa Shihab - Duta Baca Indonesia
Satu Buku yang Membuatku Jatuh Cinta Pada Membaca
(membaca /dokpri)
Sudah menemukan satu buku itu belum?

Ya aku sudah menemukannya. Bagiku tidak ada kata terlambat kapan waktu memulai jatuh cinta pada membaca.


Jadi aku menemukan buku itu saat kuliah semester 5 tahun 2013-an, iya memang nggak sejak kecil aku suka membaca.

Padahal waktu SD jika ditanya "hobi kamu apa" aku selalu jawab membaca, entah kenapa. Namun sekarang aku benar-benar suka membaca.



Dulu waktu lihat teman beli novel selalu tanya buat apa sih beli novel, karena waktu belum suka baca aku hanya mau beli buku materi kuliah saja. Namun setelah mencintai membaca aku selalu pengin beli novel, apalagi jika ada diskon. ehee

Buku itu adalah Perahu Kertas karya Dewi "Dee" Lestari. Waktu itu bukunya pinjam di perpustakaan kampus ku tercinta UIN Sunan Kalijaga. Satu lembar habis kubaca, kemudian lanjut lembar kedua, satu bab selesai kubaca, lalu ketagihan lanjut bab dua, lanjut terus terus terus sampai akhirnya tamat dalam waktu kurang dari 24 jam.
Satu Buku yang Membuatku Jatuh Cinta Pada Membaca
(beberapa bagian dari koleksi bukuku)
Itu adalah Novel Fiksi pertama yang aku habiskan dalam waktu singkat. Aku nggak akan cerita bagaimana isi dari Novel Perahu Kertas. Karena sudah ada banyak di google bahkan sudah ada filmnya.

Sebenarnya aku pun sebelum membaca novel tersebut sudah pernah nonton filmnya, tapi waktu nonton film tersebut aku ngerasa film itu biasa saja seperti film-film percintaan lainnya. Bahkan ceritanya nggak membekas di ingatan.

Namun setelah baca novel nya, aku langsung nyari-nyari film nya di laptop, tapi ternyara udah nggak punya, lalu tanya teman kos ternyata ada yang masih nyimpen, lalu aku langsung nonton dua part sekaligus gak nunggu sampai besok.



Setelah baca novel tersebut ada beberapa novel karya Dee yang aku beli, bagiku ibu suri Dee adalah jembatan antara aku dan membaca.

Terimakasih ibu suri telah membuat karya yang luar biasa sehingga aku bisa jatuh cinta pada membaca.

Oh iya jika kamu menemui orang yang katanya menyukai membaca tapi belum membaca buku yang kamu baca, atau belum membaca buku yang sangat populer bukan berarti orang tersebut tidak pantas menyebut dirinya menyukai membaca.

Karena setiap orang mempunyai selera bacaan yang berbeda-beda, apa yang menurutmu bagus belum tentu orang lain suka, begitu sebaliknya.

Jadi buku apa yang membuatmu jatuh cinta pada membaca?

2 comments:

Lantana Magenta Hermosa said...

Saya paling suka dengan cerita, cerita apa aja, dari kecil hingga sekarang. Waktu belum tau baca, nenek atau mama yang yang bacain cerita. Kebanyakan cerita-cerita nabi dan rasul, Mama saya suka bacain cerita dari Alquran, sementara nenek suka ceritain kisah-kisah daerah. Setelah bsa membaca demen banget cerita berkenaan dengan fairy tales, capek ama dongeng, saya sibuk bergelut dengan kisah-kisah penemu, seperti idola saya Marie Curie, Newton, Columbus, Tesla, dll. Karena di rumah banyak buku romans, ya sembari iseng sebelum tidur saya baca Salah Asuhan, Atheis, Grotta Azzura, Arok Dedes, Jalan ke Roma, dll. Iseng, akhirnya saya tamat semua buku seri misteri Agatha Christi, John Grisham, dll

Saya membaca cepat banget mbak, maklum udah dari kecil, sekarang random aja mau baca apa, kalau lagi mood, saya tulis/ulas di blog

Sorry mbak, kepanjangan.

lia selviana said...

wow keren mbak kamu ❤️